Menulis
adalah bekerja untuk keabadian - Pramoedya Ananta Toer. Semua orang akan mati
kecuali karyanya - Ali bin Abi Thalib. Kalau kamu bukan anak raja dan engkau
bukan anak ulama besar, maka jadilah penulis - Imam Al-Ghazali. Aku lebih takut
dengan seseorang yang memegang pena (penulis) dari pada prajurit yang
bersenjatakan lengkap - Napoleon Bonaparte. Motivasi untuk menulis sangatlah
banyak, beragam, dan menusuk. Sudahkah Anda menulis harini?
Tulisan
yang sudah bertumpuk, berserakan, bertebaran dimanapun akan sia-sia apabila
hanya dibiarkan tanpa diabadikan. Dunia adalah fana. Tapi ada yang abadi dalam
dunia. Dia adalah kitab. Kitab yang dalam bahasa kita adalah buku.
Buku adalah
jendela dunia yang bisa melihat isi dunia tanpa
melakukan perjalanan, hanya cukup membaca sebuah buku. Buku adalah jendela ilmu yang akan membuka cakrawala
kehidupan manusia. Buku adalah jembatan ilmu untuk menghubungkan pengetahuan
dengan kehidupan nyata. Buku adalah mercusuar yang berdiri di tepi samudra
waktu yang luas. Masih banyak kata-kata mutiara tetang kehebatan sebuah buku.
Karena kehebatan buku, maka bisa mengantarkan seorang
guru menjadi maha guru, guru utama dalam kariernya sebagai guru. Menulis
buku, baik buku pelajaran atau buku di bidang pendidikan maupun buku sastra
merupakan unsur Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) yang harus
dikuasai oleh guru. PKB terdiri dari pengembangan diri (PD), publikasi ilmiah
(PI), karya inovatif (KI).
Yang diwajibkan
memiliki PI buku hanyalah kenaikan pangkat ke golongan guru utama yaitu IVd dan
IVe. Sedangkan pada golongan sebelumnya hanya merupakan subtitude dari I yang lain. Buku yang dapat memberikan berkah
kenaikan pangkat bagi seorang ASN, adalah :
1.
Buku Publikasi Ilmiah
a. Buku Hasil Penelitian
Buku hasil penelitian adalah buku dari hasil ubahan dari karya tulis ilmiah. Ubahan sistematika penelitian diubah menjadi sitematika buku penelitian pada umumnya. Penelitian yang dapat dilakukan dan dibukukan bukan hanya penelitian tindakan namun boleh hasil penelitian deskriptif, penelitian pengembangan, atau penelitian eksperimen.
b. Buku Pelajaran
Buku pelajaran meliputi pelajaran dari kelas 1 sampai kelas 12 yang disesuaikan dengan tingkatannya. Misalnya buku kelas 1 yang merupakan buku tematik, kelas 7 dan seterusnya merupakan buku mata pelajaran yang kesemuanya harus memiliki ISBN. Poin yang didapat dari hasil karya terbitan buku ber-ISBN adalah 3.
c. Buku pengayaan
Buku pengayaan adalah buku-buku bacaan mengenai ilmu-ilmu yang menyangkut pada pelajaran. Buku pengayaan biasanya diguakan untuk masing-masng tingkat, misalnya untuk SD, SMP, atau SMA.
d. Buku Pedoman Guru
Buku yang disusun sebagai dasar atau rencana seorang guru dalam melaksanakan tugasnya dalam kurun waktu tertentu. Namun buku ini hanya berlaku untuk satu kali usulan kenaikan pangkat. Apabila akan mengusulkn kenaikan pangkat berikutnya harus menyusun buku pedoman yang baru.
2.
Buku Karya Inovatif
Buku
yang termasuk ke dalam KI adalah buku kumpulan puisi, cerpen, drama, dan novel.
Buku inovatif ini berlaku untuk semua guru mata pelajaran bukan hanya guru
pelajaran bahasa. Perlu diingat bahwa nama yang tertera dalam karya harus nama
yang sesuai dengan nama pada kepegawaian bukan nama pena.
a. Buku Kumpulan Puisi
Dalam buku antologi puisi setiap penulis harus minimal menulis 40 judul puisi. Selain menulis perorangan bisa kelompok, namun ada batasan penulis dari setiap buku inovatif. Buku kumpulan puisi maksimal 4 orang penulis yang masing-masing penulis harus memenuhi 20 judul puisi.
b. Buku Kumpulan Cerpen
Buku antologi cerpen, setiap penulis minimal menulis 10 judul cerpen. Apabila ditulis secara berkelompok maka, buku kumpulan cerpen maksimal juga 4 orang penulis dengan tiap-tiap penulis minimal 5 judul cerpen.
c. Buku Novel
Setiap penulis berhak menerbitkan sebuah karya novel.
Selain dengan
buku, ada 2 jenis PD yaitu 1) Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) bagi guru
sekolah lanjutan atau Kelompok Kerja Guru (KKG) bagi guru di tingkat dasar; 2)
Diklat fungsional resmi yang diadakan oleh lembaga diklat resmi, perguruan
tinggi, diknas, atau lembaga profesi guru.
Pengembangan
yang termasuk PI adalah buku-buku dari ubahan hasil penelitian, Penelitian
Tindakan Kelas (PTK), atau penelitian-penelitian yang lain dapat dijadikan
sebuah buku. Selain itu, buku pelajaran, buku pedoman guru juga masuk ke dalam PI.
Sebenarnya yang termasuk PI ada 10 jenis yaitu:
1. Presentasi
di Forum Ilmiah
2. Laporan
Hasil Penelitian
3. Tinjauan
Ilmiah
4. Tulisan
Ilmiah Populer
5. Artikel
Ilmiah
6. Buku
Pelajaran
7. Modul/Diktat
8. Buku
dalam Bidang Pendidikan
9. Karya
Terjemahan
10. Buku
Pedoman Guru
Sumber:
Faozan Tri Nugroho. 06 Jul 2020, 16:40 WIB30. Kata-kata Mutiara tentang Buku, Pendorong
agar Rajin Membaca. https://www.bola.com/ragam/read/4297521/30-kata-kata-mutiara-tentang-buku-pendorong-agar-rajin-membaca
Faozan Tri Nugroho. 23 Jun 2020, 12:20
WIB. 40 Kata-kata
Mutiara tentang Menulis, Inspiratif dan Memotivasi. https://www.bola.com/ragam/read/4286172/40-kata-kata-mutiara-tentang-menulis-inspiratif-dan-memotivasi
No comments:
Post a Comment
TERIMA KASIH